Indeks Shanghai 27 September Bergerak Datar Mencermati Perkembangan Ekonomi

671
shanghai index

Mengawali perdagangan saham di bursa Tiongkok Selasa (27/09), Indeks Shanghai dibuka datar, saat ini terpantau turun tipis 2,21 poin atau 0,07 persen pada 2978.22. Pergerakan datar indeks Shanghai terpicu kehati-hatian investor mencermati perkembangan ekonomi domestik dan global seperti debat Presiden AS.

Lihat :  Bursa Shanghai 23 September Ditutup Lemah; Mingguan Masih Naik 0,8 Persen

Pagi ini dilangsungkan debat Presiden AS Hillary Clinton dan Donald Trump. Kemenangan salah satu kandidat akan mempengaruhi pasar global, dimana pasar akan tenang jika Hillary Clinton unggul, namun sebaliknya ketidakpastian akan menguat jika Trump yang menang.

Kehati-hatian investor juga dipengaruhi melemahnya bursa Wall Street.

Bursa saham AS ditutup melemah tajam pada akhir perdagangan hari Selasa dinihari, tertekan kinerja buruk sektor keuangan dan kesehatan, sementara investor juga berhati-hati mengamati pertemuan kunci OPEC dan debat presiden AS. Indeks Dow Jones jatuh 0,91 persen, menjadi ditutup pada 18,094.83. Indeks S & P 500 turun 0,86 persen, menjadi berakhir pada 2,146.10. Indeks Nasdaq ditutup 48,26 poin lebih rendah, atau 0,91 persen, pada 5,257.49.

Lihat : Bursa Wall Street Merosot Menantikan Pertemuan OPEC dan Debat Presiden AS

Investor juga mencermati tingkat utang yang tinggi di Tiongkok.

Bank of England pekan lalu memperingatkan bahwa tingkat utang di China sangat tinggi dengan standar internasional ‘. Utang pemerintah, perusahaan dan rumah tangga sekarang menyumbang 240 persen dari pendapatan nasional telah dua kali lipat sejak tahun 2008.

Pada Selasa pagi juga telah dirilis aktivitas sektor industri Tiongkok yang meningkat, dengan keuntungan pada bulan Agustus meningkat 19,5 persen, naik dari keuntungan persen 11 per bulan Juli.

Namun menguatnya aktifitas sektor industri tersebut meberikan arti berarti lingkup lebih sedikit untuk pelonggaran lebih lanjut. Hal ini juga menimbulkan beberapa pertanyaan selama transformasi ekonomi yang lebih berorientasi kepada sektor jasa.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan pada perdagangan selanjutnya indeks Shanghai akan bergerak datar menantikan perkembangan ekonomi domestik dan global. Indeks akan bergerak pada kisaran Support menembus level 2860-2760 dan jika harga menguat akan mencoba menembus level Resistance pada 3074-3169.


Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here