Donald Trump : Membangun Infrastruktur, Perbanyak Lapangan Pekerjaan dan Perkuat Pertumbuhan Ekonomi AS

930

Donald Trump, akan menjadi presiden ke-45 Amerika Serikat setelah memenangkan pemilihan Presiden Amerika Serikat hari ini, Rabu (09/11), mengalahkan kandidat dari Partai Demokrat Hillary Clinton.

Kemenangan Trump mengakhiri delapan tahun kekuasaan Demokrat dan membawa Amerika Serikat pada harapan yang baru.

Pada pidato kemenangan di hadapan pendukungnya di Hilton Hotel, New York City, mengajak semua pihak, baik dari Partai Republik dan Demokrat dan independen di seluruh AS untuk datang bersama sebagai satu bangsa yang bersatu.

Trump juga mengajak mereka yang tidak mendukungnya di masa lalu, dapat kembali bekerja sama dan menyatukan negara yang besar. Trump mengajak semua kalangan warga Amerika Serikat dari semua ras, agama, latar belakang dan keyakinan, yang ingin dan mengharapkan pemerintah untuk melayani rakyat.

Terkait ekonomi negara AS, hal pertama yang Trump sampaikan adalah menempatkan jutaan orang untuk bekerja, dengan melakukan pembangunan infrastruktur, seperti jalan raya, jembatan, terowongan, bandara, sekolah, rumah sakit.

Trump juga menyatakan memiliki rencana ekonomi yang besar. Trump menyatakan akan melipatgandakan pertumbuhan ekonomi AS dan memiliki perekonomian terkuat di dunia.

Trump juga mensinyalkan memperkuat kerjasama dengan negara-negara lain, dengan menyatakan akan bergaul dengan semua bangsa lain dan memiliki hubungan yang hebat.

Trump menyatakan akan bergaul dengan semua orang dan semua bangsa lain. “Kami akan mencari kesamaan, bukan permusuhan, kemitraan, bukan konflik”, demikian pernyataan Trump.

Pada pidato tersebut Trump juga memberikan optimisme. “Tidak ada mimpi yang terlalu besar, tidak ada tantangan yang terlalu besar. Tidak ada yang kami inginkan untuk masa depan yang berada di luar jangkauan kita.”

Pada kesempatan tersebut, Trump juga memberikan apresiasi kepada keluarga dan semua pihak yang mendukung sehingga memenangkan pemilihan Presiden Amerika Serikat.

Doni/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here