(Vibiznews – Index) – Wall Stret Ditutup Mixed, Dow Jones turun tipis, 1,72 poin atau 0,01% ke level 22,773.67 sementara Nasdaq naik 4,82 poin atau 0.07% dan S&P500 turun cukup besar, 2,74 poin atau 0,11 persen ke level 2,549.33.
Minggu ini telah berakhir, investor segera mempersiapkan diri memasuki minggu dimana para emiten akan mengeluarkan laporan kinerja keuangan mereka. Indeks S & P 500 telah naik 3,6 persen dalam sebulan, musim pra-pendapatan terbaik dalam lima tahun.
Para analis Wall Street, yang telah mengurangi perkiraan pertumbuhan pendapatan S & P 500 lebih dari setengahnya, prediksi perlambatan terbesar sejak 2011 setelah keuntungan melebar sekitar 11 persen pada kuartal Maret-Juni.
Sementara analis selalu menurunkan ekspektasi mereka atas kinerja emiten yang akan keluar minggu depan, pengurangan sekitar 4,9 persen, hampir dua kali lipat rata-rata penurunan yang dilakukan pada tahun lalu.
Diperkirakan 11 industri akan melakukan revisi turun atas data-data mereka terutama perkiraan pendapatan di sektor konsumen finansial dan barang-barang konsumen yang diperkirakan sedang mengalami pertumbuhan dari positif ke negatif.
Perusahaan asuransi cenderung melaporkan penurunan 41 persen dalam keuntungan karena biaya melonjak selama musim badai yang mematikan. Pembuat mobil dan perusahaan penerbangan akan melaporkan pendapatan yang turun lebih dari 9 persen karena kehilangan bisnis selama bencana alam.
Namun para investor masih tetap memiliki pengharapan, mereka fokus pada prospek pemotongan pajak di A.S. dan pemulihan ekonomi global, pemicu yang diharapkan dapat membantu memperpanjang siklus keuntungan.
S & P 500 naik 1,2 persen sepanjang minggu yang baru saja berakhir, mencapai rekor tertinggi keenam berturut-turut sebelum jatuh pada hari terakhir.
sumber : bloomberg
Selasti Panjaitan/VMN/VBN/Senior Analyst Stocks-Vibiz Research Center Editor : Asido Situmorang