Bursa Wall Street Ditutup Melemah, Hanya Sektor Teknologi yang Naik

556

(Vibiznews – Index) – Bursa saham AS ditutup melemah pada perdagangan hari Selasa atau Rabu subuh WIB (6/12) dengan kenaikan harga saham-saham teknologi gagal mengangkat naik keseluruhan pasar.

S&P 500 turun 0,4 persen menjadi 2.629,57, dengan sektor telekomunikasi, industri dan utilitas melemah. Indeks tersebut mencatat penurunan beruntun tiga hari pertamanya sejak Agustus.

Sektor teknologi informasi ditutup 0,2 persen lebih tinggi dan merupakan satu-satunya sektor yang bertumbuh. Saham Facebook, Netflix dan induk Google Alphabet semua ditutup lebih tinggi.

Index Dow Jones berakhir 109,41 poin lebih rendah pada level 24.180,64. Sedangkan, Nasdaq composit menghapus kenaikan sebelumnya, tergelincir 0,2 persen menjadi 6.762,21. Indeks tersebut juga membukukan penurunan tiga hari beruntunnya, seperti dikutip dari CNBC (6/12).

Sektor teknologi –sektor berkinerja terbaik tahun ini – telah terpukul baru-baru ini, meluncur sekitar 4 persen pada minggu lalu, sementara investor investor mencerna rancangan pajak untuk disahkan oleh anggota Senat.

 

Source: CNBC

Editor: J. John

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here