Bursa Saham Asia Mengawali Minggu Bervariasi dan Sempit

524

(Vibiznews – Index) – Pasar bursa saham Asia diperdagangkan bervariasi dan sempit pada Senin pagi (11/12), menyusul bursa AS yang positif pada Jumat lalu setelah rilis laporan pekerjaan yang lebih kuat dari perkiraan.

Nikkei 225 Jepang naik lebih tinggi sebesar 0,06 persen karena sebagian besar saham trading houses, produsen mobil dan bank naik. Saham teknologi tampak beragam, dengan Sony turun 1,09 persen dan SoftBank Group menguat 0,47 persen pada awal perdagangan.

Saham perusahaan konstruksi Obayashi Corporation turun 5,44 persen. Pergerakan harga tersebut menyusul laporan surat kabar lokal Asahi Shimbun bahwa jaksa menduga perusahaan tersebut terlibat dalam tender-rigging, demikian dikutip dari CNBC (11/12)

Di Selat Korea, Kospi turun 0,1 persen karena produsen mobil, broker dan saham blue-chip teknologi mengalami penurunan. Samsung Electronics turun 0,69 persen dan SK Hynix turun tipis 0,51 persen.

Di Selatan, S&P/ASX 200 sedikit berubah, diperdagangkan hanya 0,02 persen di bawah garis datar. Keuntungan moderat di sub-indeks energi dan material diimbangi oleh kerugian yang terlihat pada utilitas dan saham konsumen.

 

Source: CNBC

Editor: J. John

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here