Indeks MSCI Asia Pacific Bergerak Turun, Tak Didukung Kinerja Sektor Teknologi

845

(Vibiznews – Index) – Bursa saham wilayah Asia Pasifik bergerak turun karena laporan kinerja perusahaan-perusahaan sektor teknologi berada di bawah harapan demikian juga dengan saham-saham di sektor bahan baku.

Saham-saham di bursa Tiongkok bergerak turun dikarenakan kinerja keuangan yang mengecewakan dari Taiwan Semiconductor Manufacturing Co. Demikian juga dengan indeks utama Hong Kong dan Korea , anjlok. Saham-saham utama Jepang juga berfluktuasi karena yen melemah.

Di tempat lain, rupee India melemah ke terendah sejak Maret 2017 dan obligasi merosot setelah pengumuman hasil pertemuan bank sentral India yang cenderung hawkish dan tak terduga.

Saham

Indeks MSCI Asia Pacific turun 0,6 persen pada 1: 56 sore waktu Tokyo.
Indeks Topix naik 0,2 persen.
Indeks Hang Seng Hong Kong turun 0,4 persen.
Indeks Kospi menurun 0,3 persen.
Indeks S & P / ASX 200 Australia turun 0,2 persen.
Kontrak pada Indeks S & P 500 naik 0,1 persen.

Mata Uang

Yen Jepang turun 0,3 persen menjadi 107,65 per dolar.
Euro jatuh kurang dari 0,05 persen menjadi $ 1,2342.

Obligasi

Imbal hasil pada obligasi 10-tahun AS naik kurang dari satu basis poin menjadi 2,91 persen.
Imbal hasil 10-tahun Jepang naik satu basis poin menjadi 0,053 persen dan imbal hasil 10 tahun Australia naik tiga basis poin menjadi 2,818 persen.

Komoditas

Minyak mentah West Texas Intermediate turun kurang dari 0,05 persen menjadi $ 68,27 per barel.
Emas turun 0,2 persen menjadi $ 1,342.33 per ounce.
Harga tembaga di bursa komoditi LME, London turun 0,4 persen menjadi $ 6.954,50 per metrik ton.

Selasti Panjaitan/VBN/Coordinating Partner/Vibiz Consulting Group
Editor : Asido Situmorang

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here