Indeks MSCI Asia Pasifik Naik 0,4 Persen, Hang Seng Naik Lebih Dari 1 Persen

683

(Vibiznews – Index) – Saham Asia naik mendekati level tertinggi dua bulan pada Senin di tengah harapan mencairnya ketegangan perdagangan antara Amerika Serikat dengan China setelah Presiden AS Donald Trump berjanji untuk membantu ZTE Corp “kembali ke bisnis, dengan lebih cepat” setelah larangan AS melumpuhkan perusahaan teknologi China tersebut.

Indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang, naik 0,4 persen, sementara Nikkei Jepang, N 225 menguat 0,5 persen.

SSE Composite Shanghai, SSEC naik 0,2 persen sementara indeks saham-saham unggulan China, CSI 300, naik 0,8 persen, indeks Hang Seng Hong Kong, HSE naik lebih dari 1 persen.

Amerika Serikat mengatakan akan mencabut sanksi terhadap Pyongyang jika Korea Utara setuju untuk sepenuhnya membongkar program senjata nuklirnya.

Selasti Panjaitan/VBN/Coordinating Partner Vibiz Consulting Group
Editor : Asido Situmorang

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here