Hal Apa Yang Meragukan Pertemuan Dagang AS-China?

1964

(Vibiznews – Economy & Business) Pertemuan dagang AS-China diragukan akan berhasil. Hal apa yang membuat pertemuan dagang ini meragukan?

Beberapa pandangan analis menyatakan pertemuan dagang AS dengan China tidak mudah untuk mencapai kesepakatan, sebagian karena pemerintah Trump tidak memiliki tujuan yang yang benar-benar diinginkan.

Di satu sisi, Presiden Trump tetap sangat fokus pada ukuran defisit perdagangan bilateral, dan dilaporkan China telah datang ke Washington dengan paket pembelian senilai $ 200 miliar yang pasti akan memperbaiki sebagian besar defisit itu.

Tetapi di sisi lain, pemerintah AS dan Kongres ingin China mengubah sebagian dari perilakunya pada praktik perdagangan yang tidak adil, dan berusaha untuk mengakhiri subsidi bagi industri teknologi maju dan transfer teknologi.

Presiden AS Donald Trump mengadakan pertemuan dengan pemimpin delegasi perdagangan China, Wakil Perdana Menteri Liu He pada hari Kamis, dimana dua kekuatan ekonomi memulai putaran kedua negosiasi.

Gedung Putih menggambarkan pertemuan sebagai bagian dari diskusi perdagangan yang sedang berlangsung dan mengatakan para pejabat Amerika Serikat menyampaikan tujuan jelas Presiden untuk hubungan perdagangan yang adil dengan China.

Sebelumnya pada hari Kamis, Trump mengkritik China dan mitra dagang lainnya sebagai “sangat manja” dalam perdagangan dengan AS, tetapi mengatakan dia bertujuan untuk kesepakatan keseluruhan dengan Beijing.

Berbicara kepada para wartawan di Gedung Putih, Trump mengatakan China telah menekan Amerika terlalu lama dan bahwa dia mengatakan kepada Presiden China Xi Jinping bahwa kita tidak bisa melakukan itu lagi.

Bagaimana hasil pembicaraan dagang AS dengan China ini? apakah akan membuahkan hasil yang menguntungkan kedua belah pihak? Atau akan menemui jalan buntu, sehingga tidak menghasilkan kesepakatan penting untuk hubungan dagang kedua negara?

Asido Situmorang, Senior Analyst, Vibiz Research Center, Vibiz Consulting Group

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here