Bursa Eropa Sedikit Menggeliat, Krisis Italia Mereda

615

(Vibiznews – Index) – Saham Eropa dibuka bervariasi Kamis pagi, karena tingkat kekhawatiran atas krisis politik yang mendalam di Italia menunjukkan tanda-tanda mereda.

Stoxx 600 pan-Eropa bergerak datar tak lama setelah bel pembukaan bursa Eropa, dengan sektor dan bursa-bursa besar menunjuk ke arah yang berlawanan.

Di Asia, ekuitas bangkit kembali dari terendah dua bulan pada hari Kamis. Indeks MSCI Asia Pasifik, tidak termasuk Jepang, naik sekitar 0,5 persen, setelah pulih dari level terlemah sejak awal April di sesi sebelumnya.

Sementara itu data inflasi zona euro untuk bulan Mei diharapkan akan dirilis sekitar pukul 10 pagi waktu London.

Selasti Panjaitan/VBN/Coordinating Partner Vibiz Consulting Group
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here