Bursa Eropa Dominan Negatif Mencermati Pertemuan Trump-Putin

680

(Vibiznews – Index) Pasar Saham Eropa ditutup sebagian besar lebih rendah pada hari Senin (16/07) dengan investor fokus pada laporan pendapatan dan memantau pertemuan antara Amerika Serikat dan Rusia.

Indeks Stoxx 600 Eropa diperdagangkan 0,25 persen lebih rendah dengan sebagian besar sektor di wilayah negatif. Saham otomotif dan sumber daya dasar berada di bawah tekanan pada kekhawatiran perdagangan.

Sedangkan indeks FTSE Inggris berakhir melemah 0,80 persen. Indeks CAC Perancis ditutup turun 0,32 persen. Untuk indeks DAX Jerman naik tipis 0,12 persen.

Melihat saham individu, Micro Focus dan Elisa turun menyusul penurunan peringkat dari broker. Di ujung lain, Indivior naik hampir 17 persen setelah mendapatkan perintah awal terhadap Dr Reddy’s Laboratories untuk menjual versi tiruan dari obat-obatannya. Deutsche Bank naik lebih dari 7 persen setelah membukukan hasil kuartal kedua di atas konsensus.

Para pelaku pasar terus mengawasi Helsinki, Finlandia, di mana Presiden AS Donald Trump dan Presiden Rusia Vladimir Putin bertemu untuk pertemuan pertama mereka. Di tengah kekhawatiran atas campur tangan Rusia dalam pemilihan presiden 2016, Putin membantah campur tangan apapun dari Kremlin.

Sementara itu, para pejabat China saling bertukar tawaran akses pasar dengan Uni Eropa. Selama akhir pekan, Trump menyebut Uni Eropa sebagai “musuh” dalam hal berdagang.

Masalah perdagangan dan politik dapat membebani kinerja ekonomi Jerman. Gubernur Bundesbank Jens Weidmann mengatakan kepada pemerintah Jerman pada pertemuan kabinet bahwa ada peningkatan risiko perlambatan ekonomi karena perdagangan dan peristiwa politik. Bank sentral memangkas proyeksi pertumbuhan untuk tahun ini bulan lalu, Reuters melaporkan.

Dalam hal data, zona Eropa mempersempit surplus perdagangannya pada bulan Mei untuk bulan ketiga berturut-turut. Surplus mencapai 16,9 miliar euro ($ 19,77 miliar) pada Mei dari 18 miliar euro pada April.

Sore nanti akan dirilis data Claimant Count Change Juni Inggris yang diindikasikan meningkat, dan data Unemployment Rate Mei Inggris yang diindikasikan stabil.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bursa Eropa akan bergerak naik jika data tenaga kerja Inggris terealisir positif. Juga akan mencermati perkembangan pertemuan Trump-Putin di Helsinki.

Asido Situmorang, Senior Analyst, Vibiz Research Center, Vibiz Consulting Group

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here