Perdagangan Saham Asia Sepi, Hang Seng dan ASX Terpukul

735

(Vibiznews – Index)- Perdagangan saham kawasan Asia  awal pekan hari Senin (24/09) sedang dikarenakan banyak bursa tutup karena hari libur nasional negara tersebut seperti Jepang, China dan Korea Selatan. Sehingga pergerakan indeks saham Asia hanya dipengaruhi oleh bursa saham Australia dan Hongkong.

Kedua bursa major di Asia ini awal perdagangan dibuka lebih rendah dari perdagangan sebelumnya.  Indeks ASX 200 Australia turun  0,22 persen  karena saham sektor keuangan dan tambang unggulan turun 0,28 persen seperti saham Commonwealth Bank of Australia turun 0,88 persen dan juga saham AMP turun 0,93 persen.

Saham penambang  Langka Lynas anjlok parah hingga  turun 17,5 persen, setelah perusahaan tersebut mengumumkan sebelumnya bahwa mereka menyadari spekulasi media seputar kemungkinan peninjauan operasi di Malaysia.

Demikian juga dengan perdagangan bursa saham China  merugi dengan indeks Hang Seng Hong Kong turun 1,31 persen pada awal perdagangan, dengan saham pengembang properti Country Garden anjlok parah hingga turun 6,62 persen.

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting Group
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here