(Vibiznews-Forex) – Pair AUDUSD sesi Asia hari Senin (17/12) terlihat berosilasi dalam perdagangan sempit sejak sesi Asia hingga sesi Eropa dan mengkonsolidasikan penurunan tajam sesi sebelumnya ke posisi terendah 1-1/2 bulan. Kekuatan yang dimiliki pair dapat dari pelemahan dolar AS.
Sementara itu sentimen pasar masih safe haven sehingga memberatkan pair di tengah tidak adanya rilis data ekonomi penggerak pasar yang relevan pada hari pertama perdagangan pekan ini.
Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair AUDUSD berusaha naik menuju posisi MA3 D1 di 0.7193 dan jika tembus mendaki ke R1 hingga R3. Namun jika terjadi pergerakan negatif kembali akan turun ke 0.7167 dan jika tembus meluncur ke S1 hingga S2.
| R3 | R2 | R1 | Pivot | S1 | S2 | S3 |
| 0.7289 | 0.7259 | 0.7213 | 0.7182 | 0.7138 | 0.7099 | 0.7058 |
| Buy Avg | 0.7190 | Sell Avg | 0.7149 |
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting Group



