(Vibiznews – Indeks) – Pada pembukaan perdagangan di bursa Jepang hari Rabu (29/01/2020) terpantau indeks utama bangkit dari posisi terendah 2 pekan yang terjadi perdagangan sebelumnya. Aksi bargain hunting saham yang telah murah dilakukan oleh investor meskipun korban wabah virus Corona di China semakin bertambah.
Pada pembukaan perdagangan pagi ini tampak indeks Nikkei 225 di pasar spot menguat 103 poin atau 0,4 % ke posisi 23,318 basis poin, demikian juga untuk Nikkei kontrak berjangka bulan Maret mengalami kenaikan sebesar 52 poin dan dibuka pada posisi 23310 basis poin. Indeks Topix dibuka menguat pada posisi 1,695.00 basis poin setelah ditutup sebelumnya di 1,694.75.
Kenaikan indeks mengikuti pergerakan yang terjadi di bursa Amerika semalam yang menghiraukan berita penambahan korban virus di China. Berita terbaru terjadi peningkatan korban tewas menjadi 132 jiwa dan 5974 yang terinfeksi.
Saham-saham unggulan setelah pembukaan bursa terus mendukung kenaikan indeks seperti saham Fast Retailling yang rebound cukup signifikan hingga naik 0,4% yang kemudian disusul dengan kenaikan saham Softbank sebesar 0,35%, saham Nissan naik 0,25%.
Untuk pergerakan selanjutnya menurut analyst Vibiz Research Center pergerakan bursa saham Jepang hari ini diperkirakan masih berpotensi rally, demikian juga secara teknikal . Untuk kisaran support nikkei berjangka di posisi 23297 – 23180 dan posisi resisten indeks berada di 23380 – 23420.
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting Editor: Asido Situmorang