Pemerintah Korsel Siapkan Stimulus Tambahan Jutaan Dolar, Kospi 28 April Lanjutkan Bullish

615
indeks kospi

(Vibiznews – Indeks) – Bursa saham Korea Selatan  ditutup lebih tinggi untuk hari kedua berturut-turut pada perdagangan hari Selasa (28/04/2020), dengan indeks Kospi berakhir lebih tinggi dari perdagangan sebelumnya. Namun sepanjang sesi, indeks Kospi bergerak fluktuatif oleh tarik menarik sentimen harapan untuk rebound ekonomi dengan kekhawatiran atas dampak dari wabah coronavirus yang baru.

Pasar saham  dibuka lebih tinggi imbas  kenaikan saham di bursa Wall Street semalam, yang juga didorong oleh upaya pemerintah  untuk membantu ekonomi negara tersebut kembali ke jalurnya. Presiden Moon Jae-in telah menyerukan tindakan kebijakan yang cepat dan tegas untuk merevitalisasi ekonomi yang terkena pandemi COVID-19,  merencanakan anggaran ekstra hingga jutaan dolar untuk mendorong permintaan domestik.

Indeks Harga Saham Gabungan Korea (KOSPI) menguat 10,59 poin atau 0,54% yang ditutup pada 1.934,09, merupakan posisi tertinggi sejak perdagangan 10 Maret 2020. Demikian indeks Kospi200 berjangka, turun 0,90 poin atau 0,35% ke posisi 255,45, setelah sempat  turun ke posisi rendah 252,60 dan naik ke posisi 256.60.

Kekuatan saham mendapat suntikan dana dari net buy investor asing dan investor institusi sebesar 83,4 miliar won dan 23,6 miliar won masing-masing.

Saham-saham berkapitalisasi besar sebagian ditutup lebih tinggi seperti saham teknologi Samsung Electronics Co naik 0,5 persen, saham SK hynix menguat  0,97 persen, saham Hyundai Motor naik 1,75 persen dan saham Kia Motors, naik 2,27 persen. Sebaliknya, perusahaan farmasi besar Celltrion turun 1,65 persen dan Samsung BioLogics, afiliasi bio dari Samsung Group ditutup flat.

Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here