Rekomendasi Forex Harian AUDUSD 11 Mei 2020

516

(Vibiznews-Forex) – Pair AUDUSD  telah memperpanjang kenaikan pada akhir pekan lalu yang mendapat dukungan sentimen pasar yang lebih cerah  oleh rencana untuk dibukanya kembali ekonomi beberapa negara besar pasca  COVID-19. Selain itu juga aussie mendapat support dari posisi pelemahan dolar AS yang tertekan oleh rilis data tenaga kerja bulan April.

Untuk perdagangan hari ini terdapat beberapa kendala seperti rilis data sentimen bisnis Australia oleh NAB, data inflasi CPI dan PPI China yang diperkirakan lebih rendah. Namun pelemahan dolar AS dapat berlanjut oleh rilis data inflasi yang diperkirakan lebih rendah juga.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair AUDUSD  rawan koreksi, dan awal sesi dapat saja naik menuju posisi  0.6550,  jika tembus akan  mendaki ke R1 hingga R3. Namun jika terjadi koreksi  akan  meluncur ke posisi  0.6500 dan jika tembus akan turun terus  ke S1 dan S2.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
0.6610 0.6578 0.6550 0.6520 0.6498 0.6466 0.6440
Buy Avg 0.6550 Sell Avg 0.6500
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here