Rekomendasi Forex Harian USDJPY 13 Mei 2020

560

(Vibiznews – Forex) – Pair USDJPY  perdagangan sebelumnya ditutup bearish kuat oleh posisi menguatnya kembali sentimen perdagangan safe haven yang dipicu oleh munculnya kekhawatiran investor dibukanya kembali kegiatan ekonomi negara-negara terdampak covid-19.

Selain itu juga posisi dolar AS sangat lemah oleh rilis data inflasi yang kembali menunjukkan data yang kontraksi melebihi data sebelumnya yaitu -0,8% sesuai dengan perkiraan ekonom sebelumnya. Merespon data ini, pasar mengharapkan Fed melakukan tindakan meringankan dampak ekonomi akibat covid-19.

Potensi pergerakan pair hari ini masih bearish oleh tertekannya aset resiko setelah anjloknya saham Wall Street semalam dan juga penurunan imbal hasil obligasi AS. Pada sesi malam juga akan dilaporkan data PPI yang juga diperkirakan lebih rendah dan dapat menekan dolar lebih lanjut.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair USDJPY  rawan koreksi, sehingga  awal sesi jika bergerak negatif akan turun  menuju posisi  107.00 dan jika tembus lanjut ke posisi S1 hingga S2. Namun jika pergerakan sebaliknya akan  mendaki ke posisi 107.35 dan jika tembus naik ke posisi R1 hingga R2.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
108.10 107.90 107.50 107.30 106.90 106.70 106.35
Buy Avg 107.40 Sell Avg  107.00
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here