(Vibiznews – Economy & Business) Ekonomi Uni Eropa (UE) menyusut -12,1 persen pada kuartal kedua akibat dampak pandemi virus corona, demikian rilis pada hari ini (14/08).
Secara tahun ke tahun ekonomi Uni Eropa menyusut -15 persen pada kuartal kedua, menurut angka dari Eurostat, kantor statistik Uni Eropa.
Eurostat juga mengatakan ekonomi UE secara keseluruhan menyusut -11,7 persen pada kuartal kedua dibandingkan kuartal sebelumnya.
Ini adalah penurunan paling tajam yang diamati sejak perhitungan dimulai pada tahun 1995, kata Eurostat.
Pada kuartal pertama tahun 2020, PDB turun -3,6 persen di kawasan euro dan 3,2 persen di UE.
Eurostat hari ini mengulangi angka-angka yang menunjukkan seberapa banyak zona euro telah menyusut, setelah mempublikasikan angka-angka awal dua minggu lalu.
Jumlah orang yang bekerja di kawasan euro menurun 2,8 persen dan jumlah orang yang bekerja di UE sebesar 2,6 persen pada kuartal kedua tahun 2020, dibandingkan dengan kuartal sebelumnya.
Ini adalah penurunan paling tajam yang diamati sejak seri tersebut dimulai pada tahun 1995, kata Eurostat.
Pada kuartal pertama tahun 2020, lapangan kerja turun 0,2 persen di kawasan euro dan 0,1 persen di UE.
Asido Situmorang, Senior Analyst, Vibiz Research Center, Vibiz Consulting