Forex Eropa EURUSD 18 Agustus: Dolar Tertekan ke Posisi Terendah 2 Tahun Lebih

643

(Vibiznews-Forex) – Di tengah perdagangan forex sesi Eropa hari  Senin (17/8/2020) posisi  euro terhadap dolar AS naik ke posisi tertinggi 10 hari perdagangang  dalam pair EURUSD, masuki gain hari keenam berturut. Sentimen investor terhadap euro diperkuat oleh pergerakan untug di bursa saham kawasan Eropa.

Indeks dolar turun untuk sesi ke-5 berturut-turut dan menyentuh posisi kisaran terendah sejak Mei 2018 karena investor mencerna kekhawatiran tentang pemulihan ekonomi AS, ketidakpastian apakah anggota parlemen AS akan mencapai kesepakatan tentang paket bantuan virus corona baru, dan memuncaknya ketegangan AS-China. Berita terbaru, pemerintahan Trump mengumumkan akan memperketat pembatasan pada Huawei Technologies China,  untuk mencegah akses perusahaan ke pembelian chip yang tersedia secara komersial.

Sementara itu terdapat sentimen negatif dari peningkatan kasus baru terinfeks covid-19 di kawasan Eropa, dimana terjadi  kenaikan tajam kasus baru  di Spanyol, Perancis, dan juga Jerman. Kondisi ini memberikan kekhawatiran terhadap  pemulihan ekonomi kawasan Euro.

Untuk pergerakan selanjutnya secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair EURUSD lanjut menguat, dan kini pair berada di posisi 1.1902 pada kisaran resisten lemah harian pair. Selanjutnya akan mendaki kembali menuju 1.1920 sebelum ke posisi resisten selanjutnya di 1.1936 – 1.1950.  Namun jika terjadi koreksi  negatif, pair akan meluncur ke posisi 1.1848, jika tembus turun ke support kuatnya di 1.1830-1.1797.

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here