Rekomendasi Harian Indeks Hang Seng 18 Agustus 2020

535

(Vibiznews-Index) – Indeks Hang Seng perdagangan sebelumnya ditutup naik 178,92 poin atau 0,71% lebih tinggi ke posisi 25.505,82, penutupan tertinggi sejak 21 Juli. Demikian indeks saham  Cina  Enterprise (HSCE)  dengan 60 saham unggulan naik 119,84 poin atau 1,29% lebih tinggi ke posisi 10.450,56. Untuk indeks Hang Seng berjangka bulan Agustus sedang bergerak negatif dengan turun 219 poin atau 0,87% ke posisi 25293.         

Bullish Hang Seng hari ini mengikuti pergerakan kuat bursa saham China daratan  setelah bank sentral China memberikan lebih banyak pinjaman jangka menengah ke sistem keuangan negara.  Bank sentral China mengeluarkan pinjaman jangka menengah senilai 700 miliar yuan ($ 100,86 miliar) kepada lembaga keuangan pada hari Senin, memberikan lebih dari 550 miliar yuan dari pinjaman yang jatuh tempo pada bulan Agustus dan menyuntikkan 150 miliar lebih lanjut.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Hang Seng akan melemah. Dan awal sesi dapat turun ke posisi 25320, dan jika tembus akan lanjut ke S1 hingga S2. Namun jika bergerak sebaliknya berusaha naik ke posisi 25580, jika tembus akan lanjut ke R1 hingga R2.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
25900 25753 25590 25440 25282 25135 24970
Buy Avg 25565 Sell Avg 25030
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here