Rekomendasi Harian Indeks Hang Seng 19 Agustus 2020

618
indeks hang seng

(Vibiznews-Index) – Indeks Hang Seng perdagangan sebelumnya ditutup naik 20,04 poin atau 0,08% lebih tinggi ke posisi 25.367,38, setelah awal sesi menguat 0,48%. Demikian indeks saham  Cina  Enterprise (HSCE)  dengan 60 saham unggulan naik 39,52 poin atau 0,38% lebih tinggi ke posisi 10.425,42. Untuk indeks Hang Seng berjangka bulan Agustus sedang bergerak positif dengannaik  48 poin atau 0,19% ke posisi 25341.          

Penguatan Hang Seng hari ini disupport oleh lonjakan saham-saham teknologi, namun  dibatasi oleh berita meningkatnya ketegangan AS-China terkait perusahaan teknologi China.  Pemerintahan Trump pada hari Senin  akan memperketat pembatasan pada Huawei Technologies Co, yang bertujuan untuk menindak aksesnya ke perusahaan chip yang tersedia secara komersial.  Pihak China mengatakan pada hari Selasa bahwa pihaknya dengan tegas menentang penindasan AS terhadap Huawei Technologies.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Hang Seng akan melemah. Dan awal sesi berusaha naik ke posisi 25430, jika tembus akan lanjut ke R2 hingga R3. Namun jika bergerak sebaliknya dapat turun ke posisi 25240, dan jika tembus akan lanjut ke S1 hingga S2.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
25620 25530 25425 25330 25228 25132 25030
Buy Avg 25565 Sell Avg 25240
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here