Forex Eropa GBPUSD 16 September: Bergerak Rally Jelang Pengumuman Fed

621

(Vibiznews-Forex) – Di tengah perdagangan forex sesi Eropa hari Rabu (16/9/2020) posisi poundsterling dalam pair GBPUSD bergerak kuat menuju posisi resisten kuat hariannya oleh posisi pelemahan dolar AS. Pergerakan poundsterling juga dipengaruhi oleh laporan inflasi Inggris yang lebih tinggi dari ekspektasi penurunan dari periode sebelumnya.

Indeks dolar bergerak sangat lemah ke posisi support kuatnya jelang pengumuman kebijakan moneter Federal Reserve pada Kamis dinihari WIB. Bank sentral AS diperkirakan akan mempertahankan nada dovishnya dengan  mempertahankan suku bunga rendah mendekati nol untuk beberapa waktu.

Tingkat inflasi tahunan di Inggris Raya melambat tajam menjadi 0,2% pada bulan Agustus dari 1% pada bulan Juli, namun lebih tinggi dari ekspektasi penuruan. Ini adalah angka terendah sejak Desember 2015, tetap di bawah target Bank of England 2% selama 13 bulan berturut-turut.

BOE akan bertemu pada hari Kamis dan mungkin akan memompa lebih banyak stimulus ke dalam ekonomi sebelum akhir tahun di tengah pemulihan yang melambat dan meningkatnya pengangguran. Selain itu kekhawatiran tentang pembicaraan Brexit yang macet  membebani sentimen.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair GBPUSD ditutup bullish, dan kini pair berada di posisi 1,2918 dan bersiap naik  menuju  resisten kuatnya di 1,2937-1,2975. Namun jika terjadi koreksi, akan turun ke posisi 1.2850 sebelum menuju support kuat di 1,2825-1,2750.

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here