Hang Seng 17 Desember Tertinggi 2 Pekan oleh Lonjakan Saham Healthcare

469
hang seng
Photo by Vibizmedia

(Vibiznews – Indeks) – Indeks Hang Seng di bursa saham Hong Kong berhasil naik ke posisi tertinggi 2 pekan  pada perdagangan hari Kamis (17/12/2020) mengikuti sentimen positif bursa saham global. Kekuatan Hang Seng cetak gain di hari kedua berturut di-support lonjakan saham helathcare dan teknologi.

Lonjakan saham teknologi merespon pengumuman dari Kementerian Keuangan China bahwa mereka akan mengeluarkan kebijakan pajak preferensial untuk industri semikonduktor dan juga perangkat lunak.

Selain itu sentimen investor di bursa Asia terangkat oleh ekspektasi untuk stimulus ekonomi AS lebih lanjut dan komitmen dukungan dari Federal Reserve meningkatkan ekonomi AS untuk terus mengucurkan uang tunai ke pasar keuangan.

Indeks Hang Seng ditutup menguat 218,09 poin atau 0,82% lebih tinggi ke posisi 26.678,38. Demikian  indeks saham  Cina  Enterprise (HSCE)  dengan 60 saham unggulan berakhir 0,8% lebih tinggi pada 10.545,73.  Indeks Hang Seng berjangka bulan November bergerak positif   dengan naik 165 poin atau 0,62% ke posisi 26698.

Sektor teknologi dan healthcare yang pimpin penguatan cetak kenaikan 4,39% dan 2,07% masing-masing. Saham di sektor helathcare yang menopang lonjakan seperti saham Sino Biopharmaceutical Ltd dan saham CSPC Pharmaceutical Group Ltd dengan kenaikan 7.82% dan 4.12% masing-masing.  Saham teknologi yang pimpin penguatan seperti saham Semiconductor Manufacturing International Corp dan Tencet Holdings dengan kenaikan 3,75% dan 2,01%.

Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here