Bursa Korsel Gain 7 Sesi Berturut, Saham Raksasa Pembuat Chip Rally

483
Vibizmedia Photo

(Vibiznews – Indeks) – Bursa saham Korea Selatan mencetak gain 7 sesi berturut pada perdagangan hari Selasa (5/1/2021) dengan indeks Kospi semakin naik ke posisi tertinggi sepanjang sejarahnya di atas kisaran 2900. Kekuatan saham Kospi bertambah oleh rally saham pembuat chip.

Pemerintah Korea Selatan memperkirakan ekspor semikonduktor meningkat lebih dari 10% tahun ini, menandai tahun kedua permintaan yang kuat karena pandemi COVID-19 mendorong perusahaan untuk menambah bandwidth untuk fasilitas pekerjaan jarak jauh dan konsumen membelanjakan lebih banyak untuk laptop dan perangkat lain.

Sentimen bertambah kuat setelah Presiden Korea Selatan Moon Jae-in mengatakan bahwa pemerintah akan mengambil lebih banyak langkah untuk menstabilkan pasar perumahan dan  memperluas dukungan bagi mereka yang rentan terhadap ketidakamanan pekerjaan, termasuk pekerja sementara, buruh harian dan kaum muda.

Indeks Harga Saham Gabungan Korea (KOSPI) ditutup naik 46,12 poin atau 1,57% pada posisi 2.990,57, kenaikan sesi ketujuh berturut-turut dan aksi beli terpanjang sejak pertengahan November. Demikian untuk indeks Kospi200 naik 6,15 poin atau 1,54% ke posisi 406.03, setelah sempat naik ke posisi tertinggi 406.03 dan sempat turun ke posisi terendah di  396.43.

Ekspektasi pemerintah Korsel tersebut menambah kekuatan saham teknologi seperti saham raksasa chip Samsung Electronics dan SK Hynix masing-masing melonjak 1,1% dan 3,6%, kedua saham ini rally 5 sesi berturut. Sementara saham Celltrion dan Samsung SDI masing-masing melonjak lebih dari 2%.

Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here