(Vibiznews – Indeks) – Bursa saham Amerika setelah libur sesi awal pekan alami keuntungan pada perdagangan yang berakhir Rabu dini hari WIB (20/1/2021), dengan indeks utama Wall Street sedikit lebih tinggi dari akhir pekan lalu. Kenaikan harga saham terjadi oleh aksi bargain hunting saham-saham teknologi setelah akhir pekan lalu melemah cukup signifikan.
Indeks Nasdaq melonjak 198,68 poin atau 1,5 persen menjadi 13.197,18, indeks Dow Jones naik 116,26 poin atau 0,4 persen menjadi 30.930,52 dan indeks S&P 500 naik 30,66 poin atau 0,8 persen menjadi 3.798,91.
Perdagangan saham di Wall Street juga diuntungkan dari optimisme yang berkelanjutan tentang stimulus tambahan serta peluncuran vaksin virus corona yang lebih cepat di Amerika Serikat. Sentimen juga dipengaruhi oleh pernyataan Janet Yellen sebagai mantan Ketua The Fed di depan Komite Keuangan Senat. Yellen menyerukan stimulus tambahan untuk mengatasi dampak pandemi virus corona yang sedang berlangsung, dengan alasan pemerintah perlu bertindak besar.
Hari ini beberapa raksasa perusahaan keuangan melaporkan hasil kuartal keempat lebih baik dari yang diharapkan, namun terpantau 2 saham bergerak negatif yaitu saham Goldman Sachs merosot 2,3 persen dan saham Bank of America (BAC) terkoreksi turun 0,76%.
Saham-saham teknologi yang pekan lalu anjlok cukup signifikan dan melonjak pada perdagangan hari ini seperti saham Facebook, saham Alphabet, saham Apel dan juga saham Microsoft.
Secara sektoral, kekuatan saham dipimpin oleh sektor semikonduktor yang bergerak naik tajam selama sesi hingga Indeks Semikonduktor Philadelphia naik 3,4 persen ke rekor penutupan tertinggi baru. Penguatan yang cukup besar juga terlihat pada saham minyak dengan kenaikan 2,4 persen oleh NYSE Arca Oil Index.
Kemudian saham bioteknologi juga menunjukkan kekuatan yang signifikan dengan kenaikan 1,8 persen oleh NYSE Arca Biotechnology Index ke level penutupan terbaiknya dalam enam bulan. Namun terjadi pergerakan sebaliknya pada saham gas alam.
Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting