Rekomendasi Forex Harian AUDUSD 24 Maret 2021

610

(Vibiznews – Forex) – Pair AUDUSD pada sesi Asia Rabu (24/3/2021) turun ke posisi terendah 11 pekan yang mendekati posisi support kuat hariannya setelah sesi sebelumnya terjun ke terendah 6 pekan. Pair tertekan oleh anjloknya kembali perdagangan set risiko yang angkat dolar AS hingga ke posisi tertinggi 3 pekan.

Terdapat sentimen positif dari laporan ekonomi yang memberi tenaga untuk rebound, laporan flash PMI manufaktur dan service Australia untuk bulan Maret alami kenaikan dari bulan sebelumnya. Namun menurunnya data surplus perdagangan barang Australia memberikan batasan.

Tekanan perdagangan aset risiko datang dari kekhawatiran gelombang lanjutan covid-19 dan perlambatan vaksinasi negara kawasan Uni Eropa, yang sebelumnya sudah dibebani oleh sanksi negara barat seperti Australia, AS, Canada dan Eropa kepada China terkait dugaan pelanggaran HAM di Uighur.

Sebagai kurs komoditas, pair mendapat tekanan dari turunnya kembali harga minyak mentah hingga anjlok 6% lebih. Harga minyak mentah anjlok oleh pergerakan kuat dolar AS dan kekhawatiran demand dari Eropa. Kurs komoditas juga dibebani oleh anjlokna harga komoditas unggulan mereka seperti tembaga dan bijih besi.

       Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya sedang bergerak turun di pasar uang Asia  setelah dibuka lebih tinggi sebelumnya. Dolar AS  mendapat kekuatan dari bangkitnya perdagangan safe haven, kemudian kini sedang terkoreksi oleh turunnya yield obligasi AS.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair AUDUSD  rebound, pair yang kini berada pada posisi 0.7610 berusaha naik ke posisi  pivot dan jika tembus mendaki ke posisi R1 hingga R2. Namun jika terkoreksi kembali, pair lanjut turun  ke posisi 0.7598 sebelum mendekati S1 dan juga S2.  

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
0.7842 0.7795 0.7713 0.7614 0.7582 0.7534 0.7452
Buy Avg 0.7690 Sell Avg 0.7588
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here