(Vibiznews-Forex) – Di tengah perdagangan forex sesi Eropa hari Senin (26/4/2021) posisi euro dalam pair EURUSD bergerak kuat di posisi tertinggi 2 bulan yang mendekati posisi resisten kuat hariannya. Pair memperpanjang gain kuat akhir pekan lalu oleh karena pelemahan dolar, namun dibayangi oleh data sentimen bisnis Jerman dibawah ekspektasi.
Indikator Iklim Bisnis Ifo untuk Jerman naik menjadi 96,8 pada bulan April, tertinggi sejak Juni 2019 tetapi di bawah ekspektasi pasar 97,8, karena perusahaan menaikkan penilaian mereka terhadap situasi bisnis saat ini sekali lagi. Di sisi lain, konsumen tidak lagi terlalu optimis tentang enam bulan mendatang, karena gelombang ketiga infeksi dan kemacetan produk-produk setengah jadi menghantam pemulihan ekonomi.
Sentimen positif investor juga didorong oleh optimisme tentang pemulihan ekonomi yang kuat dan tanda-tanda percepatan dalam kecepatan vaksinasi di Eropa. Minggu lalu, ECB membiarkan kebijakan moneter tidak berubah dan mempertahankan janjinya untuk meningkatkan dukungan jika diperlukan. Presiden Lagarde optimis bahwa aktivitas ekonomi diperkirakan akan pulih dengan kuat selama tahun 2021 didukung oleh kemajuan dengan kampanye vaksinasi dan relaksasi bertahap dari langkah-langkah penahanan peyebaran virus corona.

Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya dollar bergerak turun di pasar uang Eropa setelah melemah; di sekitar 7 minggu terendahnya oleh perkiraan investor bahwa the Fed belum akan mengubah kebijakan QE untuk pembelian obligasi.
Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair EURUSD retreat, pair kini berada di posisi 1.2098 yang sedang terkoreksi ke posisi 1.2058 dan jika tembus meluncur ke support kuatnya di 1.2039 – 1.2000. Namun jika menguat kembali akan mendaki ke posisi 1.2116 sebelum capai resisten kuatnya di 1.2126 – 1.2158.
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting



