Kerugian Hang Seng Berlanjut, Turun ke Terendah 3 Pekan dan Semua Sektor Melemah

561
indeks hang seng

(Vibiznews – Indeks) – Kerugian pada perdagangan bursa saham Hong Kong berlanjut pada perdagangan hari Selasa (17/8/2021) hingga membuat indeks Hang Seng anjlok ke posisi terendah 3 pekan. Sentimen terpukul karena prospek ekonomi yang suram untuk Cina, regulasi yang lebih ketat pada sektor teknologi oleh pemerintah Beijing, serta  meningkatnya ketegangan geopolitik.

Perlambatan tajam dalam output pabrik dan penjualan ritel China pada bulan Juli merusak kepercayaan investor, juga berita Cina memperketat kontrol sektor teknologinya lebih lanjut, menerbitkan aturan terperinci pada hari Selasa yang bertujuan untuk mengatasi persaingan tidak sehat dan penanganan perusahaan terhadap data penting.

Sentimen semakin berat oleh berita Cina melakukan latihan serangan di dekat Taiwan, dengan kapal perang dan jet tempur berlatih di barat daya dan tenggara pulau itu, dalam apa yang dikatakan angkatan bersenjata negara itu sebagai tanggapan terhadap gangguan eksternal dan provokasi.

Indeks harian Hang Seng ditutup turun 485.09 poin atau 1,7%  lebih rendah menjadi 25.745,87.  Demikian untuk indeks saham Cina Enterprise (HSCE) dengan 60 saham unggulan berakhir turun 2,2% menjadi 9.057,88.  Demikian indeks Hang Seng berjangka bulan Agustus 2021  bergerak konsolidasi dengan turun 405  poin atau 1,55%  ke posisi 25683.

Secara sektoral semua masuk zona merah, pelemahan dipimpin oleh saham sektor teknologi dan manufaktur  dengan anjlok 3,92% dan 4,33% masing-masing. Saham China Evergrande Group turun 4,3%, setelah berita bahwa ketua Hui Ka Yan telah mengundurkan diri sebagai ketua unit unggulan Hengda Real Estate Group, memicu ekspektasi kemungkinan restrukturisasi. Saham perawatan kesehatan dan material juga turun tajam, dengan indeks yang melacak sektor-sektor tersebut masing-masing turun 3,1% dan 4,3%.

 

 

Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here