(Vibiznews – Indeks) – Bursa saham Korea Selatan di Seoul jatuh untuk sesi ketiga berturut-turut pada perdagangan hari Kamis (9/6/2022), namun ditutup pelemahan yang moderat. Indeks Kospi awal sesi anjlok cukup signfikan sebelum kemudian ditahan oleh aksi bargain hunting beberapa saham yang sudah murah.
Sentimen investor tertekan jelang rilis data inflasi AS akhir pekan ini di tengah kesulitan atas perlambatan ekonomi global. Dipangkasnya prospek pertumbuhan ekonomi global oleh World Bank dan OECD menambah beban bagi laju indeks.
Indeks Harga Saham Gabungan Korea (KOSPI) ditutup turun 0,71 poin atau 0,03 persen menjadi 2.625,44. Sementara itu untuk indeks Kospi200 berjangka melemah 0,40 poin atau 0,12% ke posisi 346.62, setelah sempat naik ke posisi tertinggi 346.82 dan sempat turun ke posisi terendah di 343.69.
Mayoritas saham berkapitalisasi besar masih ditutup lebih rendah seperti saham pemimpin pasar Samsung Electronics turun 0,15 persen, saham pembuat baterai raksasa LG Energy Solution turun 0,71 persen, saham produsen mobil terkemuka Hyundai Motor turun 0,27 persen dan saham pembuat chip No. 2 SK hynix turun 0,47 persen.



