Forex Eropa EURUSD 25 Agustus: Data Jerman Bebani Sentimen

472
Photo by Vibizmedia

(Vibiznews-Forex) – Di tengah perdagangan forex sesi Eropa Kamis 25 Agustus 2022 posisi euro dalam pair EURUSD kembali bergerak dibawah nilai paritasnya.

Pair sempat melaju kuat hingga tembus resisten kuat harian secara teknikal atas kisaran 1.00 merespon laporan data ekonomi terkini Jerman yang mixed.

PDB Jerman  naik 0,1% pada kuartal di Q2 2022, melebihi perkiraan penurunan dari kuartal sebelumnya.

Kemudian dilaporkan indikator Iklim Bisnis Ifo  Jerman turun tipis ke 88,5 pada Agustus dari naik 88,7 pada Juli, data  terendah baru sejak Juni 2020.

Posisi euro awal pekan sudah anjlok ke posisi terendah sejak 2002 karena kekhawatiran resesi di Eropa muncul kembali dengan krisis energi yang semakin dalam.

Harga gas alam mendekati €300 per megawatt jam setelah  Gazprom Rusia mengatakan akan menutup pipa gas alam Nord Stream ke Jerman  pada akhir Agustus.

Selain itu PMI Global Agustus menunjukkan aktivitas bisnis di seluruh Area Euro berkontraksi untuk bulan kedua berturut-turut.

eurusd
Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya di pasar uang Eropa beranjak turun setelah menguat terbatas di sesi global sebelumnya.

Terkoreksi dari tertinggi 5 minggu lebih  di tengah investor menunggu pernyataan pimpinan the Fed dalam event Jackson Hole Symposium untuk arah kebijakan moneter selanjutnya.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair EURUSD  masih bullish, pair kini berada di posisi 0.9975 sedang meluncur ke 0.9958.

Jika tembus lanjut turun  ke posisi  support kuatnya  di 0.9918.

Namun jika menguat kembali akan  mendaki ke posisi awal sesi di 1.0030 dan jika tembus lanjut ke resisten lemahnya di 1.0096.

 

 

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting