Bursa Hong Kong Terpukul oleh Berita Lockdown Kota Besar di China

454
hang seng hong kong

(Vibiznews – Indeks) – Bursa Hong Kong akhir pekan alami pelemahan lanjutan oleh berita lockdown beberapa kota besar di China serta anjloknya PMI manufaktur China.

Pekan ini ada 3 kota terpadat di China melakukan lockdown covid seperti Chengdu barat daya, Shenzhen dan Dalian.

Sentimen juga dibebani oleh dampak dari keputusan pemerintah AS untuk memaksa raksasa chip Nvidia menghentikan penjualan ke China.

Indeks harian Hang Seng ditutup turun  0,7%  menjadi 19452,09, terendah sejak 24 Agustus dengan indeks saham Cina Enterprise (HSCE) turun 1,03% ke  6.672,42.

Untuk indeks Hang Seng berjangka bulan Oktober 2022 bergerak negatif dengan turun 0,54% ke posisi 19391.

Mayoritas sektor melemah yang dipimpin saham  industri dan healthcare anjlok 2,6% dan 1,8% masing-masing.

Saham Xiaomi anjlok 2.46% pimpin pelemahan saham industri dan saham Sunny Optical Technology Group Co Ltd anjlok 2,15% pimpin anjloknya saham healthcare.