Bursa Eropa 18 Januari Masih Dibuka Kuat, Indeks Saham Inggris Lanjut Rekor

385
inflasi inggris

(Vibiznews – Indeks) – Perdagangan saham di bursa Eropa hari Rabu 18 Januari 2023  dibuka lebih tinggi dengan indeks utama rally 6 sesi berturut di tertinggi 9 bulan.

Indeks bursa saham Jerman naik ke tertinggi  11 bulan dan indeks saham Inggris ke rekor tertinggi 5 Tahun.

Indeks STOXX 600 pan-Eropa menguat  0,17% ke 457,22 setelah rally 5 sesi berturut sebelumnya.

Sentimen positif  investor menyambut baik laporan kuartalan yang positif dan tanda-tanda baru berkurangnya tekanan inflasi.

Indeks saham di London memperpanjang rally untuk sesi keempat berturut-turut  dengan benchmark FTSE 100 naik 0,15%  mendekati level rekor di atas 7.855 poin.

Indeks bursa Inggris naik tipis diperkuat saham tambang dan  teknologi merespon laporan  tingkat inflasi tahunan di Inggris melambat  pada bulan Desember.

Lihat: Laju Inflasi Inggris Melemah Untuk 2 Bulan Berturut

Pemasok semikonduktor ASM International melaporkan pendapatan Q4 lebih cepat dari perkiraannya, sementara grup mewah Richemont membukukan penjualan kuartalan yang lebih tinggi.

Pada saat yang sama, perusahaan pengiriman makanan Just Eat Takeaway.com mengonfirmasi menempatkan profitabilitas di atas pertumbuhan meskipun pesanan Q4 merosot.

Selain itu Kanselir Jerman Scholz mengatakan dia yakin ekonomi terbesar Eropa itu tidak akan jatuh ke dalam resesi.