Forex Eropa GBPUSD 23 Januari: Rally 4 Hari Berturut Terhenti

346
gbpusd

(Vibiznews – Forex) – Di tengah perdagangan forex sesi Eropa hari Senin 23 Januari 2023  posisi pair GBPUSD meluncur dari tertinggi 6 pekan setelah rally 4 hari berturut.

Secara teknikal pair telah menembus posisi resisten  kuat harian di sesi Asia sebelum kemudian turun ke area suport di tengah pelemahan indeks dolar.

Secara fundamental poundsterling diperkuat oleh ekspektasi pengetatan lanjutan kebijakan bank sentral Inggris (BoE) dan melemahnya pengetatan kebijakan the Fed.

BoE diperkirakan akan menaikkan suku bunga setengah poin menjadi 4,0% pada pertemuan kebijakan bulan Februari, menyusul 9 kenaikan suku bunga berturut-turut.

Data yang dirilis minggu lalu menunjukkan tingkat inflasi Inggris menjauh dari level tertinggi 41 tahun di bulan Oktober, tetapi tetap jauh di atas target BoE sebesar 2%.

               Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya di pasar uang Eropa melemah di bawah 102 ke  terendah dalam hampir delapan bulan.

Tertekan oleh melemahnya data ekonomi AS dan komentar pejabat Federal Reserve baru-baru ini mengisyaratkan pengetatan moneter yang kurang agresif ke depan.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair GBPUSD melemah,  pair kini berada di posisi 1.2358 yang sedang meluncur  ke posisi support kuatnya di 1.2350.

Jika tembus posisi tersebut akan lanjut turun  ke support selanjutnya di 1.2310.

Namun jika kemudian bergerak sebaliknya akan mendaki  kembali ke posisi  1.2447 sebelum lanjut ke  resisten lemahnya di 1.2490.

 

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting