(Vibiznews-Forex) – Pergerakan aussie dolar dalam pair AUDUSD pada perdagangan forex sesi Eropa hari Selasa 24 Januari 2023 retreat dari kisaran tertinggi 5 bulan.
Secara teknikal AUDUSD yang bullish pada sesi Asia dan mendekati posisi resisten kuat harian terkoreksi oleh melemahnya perdagangan aset risiko dan usaha rebound dolar AS.
Resiko resesi global membayangi sentimen perdagangan aset risiko yang memberikan sedikit kekuatan bagi dolar sebagai kurs safe haven.
Meskipun demikian, pemulihan dolar tetap sulit di tengah meningkatnya penerimaan bahwa The Fed akan melunakkan sikap hawkish-nya.
Pasar berekspektasi sangat besar terhadap kenaikan suku bunga The Fed 25 bp yang lebih kecil pada bulan Februari, yang menekan yield obligasi Pemerintah AS.
Sementara itu meningkatnya peluang kenaikan suku bunga RBA pada bulan Februari dapat memberikan dukungan kepada aussie.
Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya di pasar uang Eropa melemah di kisaran terendah dalam hampir delapan bulan.
Investor lepaskan dolar AS karena kekhawatiran tentang resesi AS dan prospek Federal Reserve yang kurang agresif.
Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair AUDUSD masih berpotensi menguat moderat, kini pair berada di 0.7015 yang sedang turun ke pivot harian di 0,7000.
Jika tembus akan turun ke posisi support kuat di 0.6974 sebelum meluncur ke support lemahnya di 0.6922.
Namun jika bullish kembali akan mendaki ke posisi 0.7048 sebelum mendaki ke posisi resisten kuat di 0.7058.