Rekomendasi Harian Indeks Nikkei 2 Maret 2023

443
nikkei

(Vibiznews-Index) – Untuk rekomendasi harian indeks Nikkei 2 Maret 2023, Nikkei perdagangan sebelumnya ditutup naik 0,26% menjadi 27.516.

Namun indeks Topix naik 0,23% menjadi 1.998, dan indeks Nikkei berjangka bulan Maret 2023 bergerak bergerak  positif dengan ditutup menguat 0,33% ke posisi 27535.

Indeks Nikkei menutup sesi 1 Maret 2023 mendaki ke posisi tertinggi dalam sepekan lebih merespon rilis data ekonomi China yang optimis.

Kekuatan data tersebut mendukung prospek ekonomi global dan mengangkat sentimen pasar.

Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Sebagai penggerak pasar hari ini, bursa saham Wall Street semalam melemah oleh tingginya yield obligasi AS.

Lihat: Lonjakan Imbal Hasil Obligasi AS Membebani Saham Wall Street

Harga minyak WTI stabil di $77 per barel karena investor menimbang prospek pemulihan permintaan China terhadap prospek AS yang suram.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Nikkei berjangka hari ini melemah.

Awal sesi dapat mendaki ke posisi 27525 dan jika tembus mendaki ke  R1 hingga R2.

Namun jika kemudian berbalik arah, akan turun ke posisi 27385 dan jika tembus meluncur ke posisi  S1 hingga S3.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
27890 27725 27630 27465 27370 27205 27110
Buy Avg  27570 Sell Avg 27330