Rekomendasi Harian Hang Seng 15 Maret 2023

525
hang seng

(Vibiznews-Index) – Untuk rekomendasi Hang Seng 15 Maret 2023, perdagangan sebelumnya ditutup merosot  2,27% berakhir pada 19.247,96.

Indeks saham Cina Enterprise (HSCE) naik 2,29% ke posisi 6,439.00 dan indeks Hang Seng berjangka bulan Maret 2023 ditutup anjlok  1,85% ke posisi 19264.

Hang Seng anjlok ke posisi terendah dalam 3 bulan lebih imbas bangkrutnya 2 bank besar di Amerika Serikat (AS).

Berita bahwa pemerintah China akan melanjutkan pemberian visa untuk turis dan orang asing mulai 15 Maret gagal mengangkat sentimen.

Sebagai penggerak pasar hari ini, bursa saham Wall Street melonjak dari tekanan berhari-hari merespon rilis data inflasi AS Februari dan kekhawatiran krisis perbankan  mereda.

Lihat: Saham Wall Street Bangkit Merespon Inflasi AS Yang Lebih Rendah

Harga minyak WTI turun 5% menjadi sekitar $71 per barel karena kekhawatiran dampak resiko bangkrutnya bank besar di AS terhadap permintaan.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center, indeks Hang Seng diperkirakan menguat.

Awal sesi dapat turun ke posisi 19282 dan jika tembus meluncur ke S1 hingga S2.

Namun jika kemudian berbalik arah akan naik ke posisi 19470, jika tembus akan mendaki ke posisi R1 hingga R3.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
20114 19892 19578 19356 19042 18820 18506
Buy Avg  19630 Sell Avg 19310