Forex Eropa GBPUSD 17 Maret 2023: Tembus Resisten Kuat oleh Meredanya Krisis Perbankan AS

349

(Vibiznews – Forex) – Di tengah perdagangan forex sesi Eropa hari Jumat 17 Maret 2023  posisi pair GBPUSD mendekati posisi tertinggi 6 pekan yang dicapai awal pekan.

Secara teknikal poundsterling yang dibuka lebih tinggi terus melaju hingga menembus posisi resisten kuat harian di kisaran 1.2140.

Pair bergerak bullish karena kekhawatiran krisis perbankan di AS mereda setelah 11 bank besar AS mengumumkan paket penyelamatan $30 miliar untuk First Republic Bank.

Pada saat yang sama, investor menunggu pertemuan bank sentral utama di Inggris dan AS minggu depan. Bank of England diperkirakan akan menaikkan suku bunga sebesar 25 bps.

Sementara Federal Reserve AS kemungkinan akan terus menaikkan suku bunga untuk memerangi inflasi, meskipun dengan kecepatan yang lebih lambat.

Menteri keuangan Inggris Jeremy Hunt berjanji pada hari Rabu untuk mengurangi separuh inflasi, mengurangi utang dan membuat ekonomi tumbuh.

Jeremy mengatakan Inggris tidak akan memasuki resesi teknis tahun ini dan inflasi kemungkinan akan turun menjadi 2,9% pada akhir tahun 2023.

               Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya di pasar uang Eropa melemah terbatas setelah tergelincir 2 hari.

Terkoreksi ke 9 bulan terendahnya setelah the Fed menaikkan bunga 25 bps, sesuai perkiraan pasar, dan melihat sedang meredanya laju inflasi AS.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair GBPUSD menguat,  pair kini berada di posisi 1.2154 yang sedang terkoreksi ke  1.2101.

Jika tembus posisi tersebut akan lanjut  meluncur ke support kuatnya di 1.2050.

Namun jika kemudian bergerak sebaliknya akan mendaki kembali ke posisi tertinggi 1.2176 sebelum lanjut ke resisten lemahnya  di 1.2190.