(Vibiznews – Index) – Penguatan harga saham di bursa Jepang masih berlanjut pada perdagangan hari Rabu (29/3) dengan penutupan yang cukup tinggi.
Indeks Nikkei rally dan mendaki ke puncak tertinggi dalam 3 pekan yang disumbang oleh penguatan saham teknologi dan komoditas imbas lonjakan saham Alibaba.
Lonjakan saham Alibaba dan meredanya kekhawatiran gejolak perbankan baru-baru ini meningkatkan sentimen perdagangan aset risiko.
Alibaba mengumumkan akan membagi usahanya menjadi enam grup bisnis yang sahamnya dijual ke publik. Berita ini mengangkat sentimen saham-saham teknologi.
Indeks harian Nikkei ditutup melonjak 1,33% menjadi 27.884. Untuk indeks Topix naik 1,46% menjadi 1.995.
Namun untuk indeks Nikkei berjangka bulan Juni 2023 bergerak fluktuatif dengan naik 1,06% pada posisi 27575.
Saham teknologi SoftBank Group melonjak 6,2% di tengah dorongan dari kepemilikannya di Alibaba.
Saham terkait komoditas memimpin pasar lebih tinggi, dengan lonjakan Nippon Steel (1,3%), Sumitomo Metal (1,2%), JFE Holdings (0,8%) dan Inpex Corporation (2,9%).
Saham kapital besar lainnya yang sumbang kekuatan seperti Toyota Motor (2,6%), Keyence (1,3%), Sony Group (1,5%), Fast Retailing (1,4%) dan Nintendo (1,9%).