Forex Eropa USDJPY 6 April 2023: Anjloknya Yield Obligasi AS Perkuat Yen Jepang

373
yen usdjpy

(Vibiznews-Forex) – Pair USDJPY pada perdagangan forex sesi Eropa hari Kamis 6 April 2023 masih bergerak bearish untuk 4 hari di kisaran terendah sepekan lebih.

Secara teknikal pair yang dibuka lebih tinggi bergerak fluktuatif melintasi area support dan resisten hariannya, kini konsolidasi di bawah kisaran resisten kuat.

Yen Jepang masih mendapat momentum kuat dari dolar AS yang dibayangi mengkhawatirkannya beberapa rilis data ekonomi makro. sejak akhir bulan lalu.

Data terakhir dari laporan ADP semalam yang telah memicu kekhawatiran bahwa ekonomi AS ehilangan momentum karena efek kenaikan suku bunga Fed.

Miringnya beberapa rilis data ekonomi AS dapat memicu Federal Reserve memperlambat siklus pengetatannya untuk mencegah resesi ekonomi.

ADP melaporkan pekerjaan sektor swasta meningkat kurang dari yang diharapkan di bulan Maret, naik 145.000 pada Maret setelah naik  261.000 pekerjaan  pada bulan Februari.

Kemudian ISM juga melaporkan pertumbuhan aktivitas sektor jasa AS melambat lebih dari yang diperkirakan, turun menjadi 51,2 di bulan Maret dari 55,1 di Februari.

Mengecewakannya data ekonomi tersebut memberikan tekanan bagi yield obligasi AS hingga turun ke posisi terendah sejak September 2022.

usdjpy yen

Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya di pasar uang Eropa merangkak naik setelah menguat tipis di sesi global sebelumnya.

Rebound dari sekitar 2 bulan terendahnya untuk investor ambil posisi menjelang rilis data tenaga kerja AS NFP di akhir pekan ini.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair USDJPY berpotensi lemah dari skala H4, pair berada di posisi 131.30 yang berusaha naik menuju 131.84.

Jika tembus akan mendaki ke resisten kuatnya di 132.72 setelah capai posisi pivotnya.

Namun jika terkoreksi kembali ke 131.23 akan meluncur ke support kuatnya di posisi 131.08.