Hang Seng Terjun dari Posisi 19000 Pertama Kalinya Sejak Maret

629
hang seng

(Vibiznews – Indeks) – Bursa saham Hong Kong alami kerugian cukup besar pada perdagangan hari Kamis (25/5) setelah melemah 2 hari berturut sebelumnya.

Indeks harian Hang Seng anjlok ke posisi terendah dalam 5 bulan lebih oleh lanjutan tekanan jual saham teknologi, keuangan, konsumen, dan properti.

Hang Seng jatuh di bawah angka 19.000 untuk pertama kalinya sejak 20 Maret lalu, karena banyaknya sentimen negatif menekan bursa.

Sentimen berasal dari  pemulihan China yang lemah, kekhawatiran atas utang pemerintah daerah, dan kekhawatiran akan potensi naiknya kasus covid di bulan Juni.

Pelemahan Hang Seng juga dibebani oleh laporan  Fitch Ratings naikan proyeksi ekonomi AS ditengah kekhawatiran parlemen AS gagal menaikkan plafon utang pemerintah Federal.

Indeks Hang Seng ditutup anjlok 1,93% ke posisi 18.746,92, terendah sejak 2 Desember 2022. Demikian indeks saham Cina Enterprise (HSCE) turun 2,23% ke posisi 6,333.63.

Namun untuk indeks Hang Seng berjangka bulan Mei 2023 bergerak negatif dengan ditutup turun 1,97% ke posisi 18694.

Saham-saham yang menekan Hang Seng seperti  ESR Group Ltd (-4,9%), diikuti oleh Innovent Biologics (-4,5%), Zhongsheng Group Hlds. (-4,2%), JD.Com (-3,7%), Meituan (-3,1%), dan China Gas Hlds. (-2,8%).