Forex Eropa AUDUSD 14 Juni 2023: Aussie Semakin Kuat di Tertinggi 11 Pekan

338

(Vibiznews-Forex) – Posisi aussie dolar dalam pair AUDUSD rally untuk 5 hari berturut kisaran tertinggi dalam 11 pekan pada perdagangan forex sesi Eropa hari Rabu 14 Juni.

Secara teknikal AUDUSD yang sempat koreksi ke area bawah pada sesi Asia melaju kuat kembali mendekati resisten kuat hariannya di tengah pelemahan dolar AS.

Aussie bertambah kuat sebagai aset risiko setelah melambatnya inflasi AS membuat semuanya yakin bahwa Federal Reserve akan jeda kenaikan suku bunganya.

Turunnya data inflasi bulan Mei lalu memicu pasar memburu perdagangan aset risiko dengan keuntungan bursa Wall Street serta sebagian besar bursa Asia.  2.

Namun laju aussie dibebani oleh kekhawatiran keputusan PBoC memangkas suku bunganya dapat picu perlambatan pemulihan ekonomi China.

audusd

Berita Forex Aussie di Telegram Vibiznews

Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya di pasar uang Eropa menurun setelah melemah sesi sebelumnya.

Tertahan di sekitar 3 minggu terendahnya oleh prospek the Fed berhenti menaikkan suku bunga karena inflasi AS di terendah 2 tahunnya.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair AUDUSD berpotensi bullish dari skala H4.

Kini pair berada di 0.6789 yang sedang mendaki ke  resisten kuatnya   di posisi 0.6802 dan jika tembus lanjut ke resisten lainnya di 0.6838.

Namun jika turun kembali ke 0.6758, akan meluncur  menuju support kuat 0.6733, jika tembus lanjut ke support lemahnya di 0.6700.