(Vibiznews-Index) – Untuk rekomendasi harian indeks Kospi 19 Januari 2024, lebih dulu melihat penutupan indeks sebelumnya naik 0,17% menjadi 2.440,04.
Demikian indeks Kospi200 berjangka bulan Januari 2024 ditutup rebound 0,21% ke posisi 327.13.
Kospi rebound dari terendah dalam 2 bulan oleh aksi beli saham yang sudah jatuh harganya, hingga membuat 444 saham menguat dari 939 saham yang diperdagangkan.
Perdagangan sebelumnya Kospi alami kerugian harian terburuk dalam 2½ bulan oleh berkurangnya harapan penurunan suku bunga Federal Reserve.
Sebagai penggerak pasar hari ini, saham Wall Street menanjak cukup tinggi meskipun yield obligasi AS meningkat merespon laporan turunnya klaim pengangguran.
Lihat: Saham Wall Street Tetap Menanjak Meski Yield Obligasi AS Tinggi
Demikian harga minyak WTI naik menjadi $74 per barel merespon meningkatnya proyeksi permintaan dari IEA dan OPEC.
Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Kospi200 menguat. Awal sesi dapat naik ke posisi 327.95, jika lanjut akan mendaki ke R2 hingga R3.
Namun jika bergerak sebaliknya akan turun menuju posisi 326.65. Jika tembus akan meluncur ke S1 dan S2.
| R3 | R2 | R1 | Pivot | S1 | S2 | S3 |
| 333,58 | 330,68 | 328,90 | 327,00 | 325,22 | 323,32 | 321,54 |
| Buy Avg | 333.30 | Sell Avg | 325.80 |



