Rekomendasi Harian Indeks Nikkei 5 Februari 2024

242
nikkei

(Vibiznews-Index) – Untuk rekomendasi harian indeks Nikkei 5 Februari 2024, lebih dulu melihat penutupan indeks akhir pekan lalu naik 0,41% menjadi 36.158,02.

Untuk indeks Topix naik 0,22% menjadi 2,539.68 dan indeks Nikkei berjangka bulan Maret 2024 bergerak  positif dengan penutupan yang  kuat  0,56% pada posisi 36120.

Nikkei dan Topix menguat moderat, namun secara mingguan raih gain yang cukup signifikan meredam pelemahan pekan sebelumnya.

Kekuatan Nikkei sepanjang minggu dari laporan pendapatan perusahaan yang kuat serta data ekonomi Jepang yang lebih lemah dari perkiraan, sehingga  memperkuat pandangan bahwa Bank of Japan tidak akan mengubah kebijakan moneternya dalam waktu dekat.

Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Sebagai penggerak pasar hari ini, saham Wall Street menguat dalam rally 4 pekan, dengan Dow Jones dan S&P 500 mencetak rekor barunya dipicu oleh kuatnya laporan data NFP AS.

Lihat:   Waktu Penurunan Suku Bunga Digeser NFP yang Kuat — Global Market Outlook

Demikian harga minyak WTI  berada di jalur penurunan mingguan lebih dari 6% di kisaran  $72 per barel karena kekhawatiran permintaan dari negara besar AS dan Tiongkok.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Nikkei berjangka hari ini menguat.

Awal sesi dapat naik ke posisi 36140 dan jika tembus dapat mendaki ke R2 hingga R3.

Namun jika kemudian berbalik arah, akan turun ke posisi 35860 dan jika tembus meluncur ke posisi  S1 hingga S2.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
37183 36806 36463 36086 35743 35366 35023
Buy Avg 36450 Sell Avg 35830