Kospi 7 Maret Rebound Imbas Pidato Ketua Fed

402
kospi

(Vibiznews – Indeks) – Indeks saham Korea Selatan rebound pada perdagangan hari Kamis (7/3/2024) setelah 2 hari berturut dalam pelemahan.

Indeks harian Kospi naik dari kisaran terendah dalam sepekan, dengan komposisi 591 saham melemah dan hanya 297 saham menguat.

Sentimen terangkat setelah Ketua Fed AS Jerome Powell mengisyaratkan kemungkinan penurunan suku bunga tahun ini.

Lihat: The Fed Tidak Terburu-buru Turunkan Suku Bunganya

Indeks harian Kospi ditutup naik 0,16% pada 2.647,62, demikian indeks Kospi 200 berjangka ditutup naik 0,16% ke posisi 356.82.

Saham pertahanan diperdagangkan lebih tinggi di tengah meningkatnya kekhawatiran terhadap keamanan setelah perang Rusia-Ukraina dan Israel-Hamas. Salah satunya LIG Nex1 naik 5,4%, dan Hanwha naik 0,68%.

Saham kapital besar yang angkat Kospi merupakan pabrikan terkemuka LG Energy Solution naik 3,23% dan Samsung SDI melonjak 13,03%.