Wall Street Awal Pekan Mixed, Dow Jones Hentikan Rally 8 Hari Berturut

374
wall street

(Vibiznews – Index) – Perdagangan saham Wall Street mengawali minggu ini ditutup dengan mixed pada Selasa dinihari (14/5/2024) dimana Dow Jones hentikan rally 8 hari berturut.

Penguatan awal di Wall Street terjadi karena saham-saham terus mendapatkan keuntungan dari momentum kenaikan pekan lalu dan optimisme baru mengenai penurunan suku bunga Fed dalam beberapa bulan mendatang.

Kemudian minat beli saham berkurang sampai akhir sesi, kecuali terhadap beberapa saham teknologi yang pertahankan Nasdaq di zona hijau.

Nasdaq naik 0,3% menjadi 16.388,24, S&P 500 turun tipis 0,16 menjadi 5.221,42 dan Dow Jones merosot 0,2% menjadi 39.431,51.

Investor akan fokus pada data inflasi utama yang dirilis minggu ini dan pernyataan dari berbagai pejabat Fed, termasuk Ketua Powell. Momentum ini dapat berdampak signifikan terhadap prospek suku bunga.

Penguatan Nasdaq disupport lonjakan saham Apple naik 1,7% setelah berita perusahaan tersebut menyelesaikan kesepakatan dengan OpenAI untuk mengintegrasikan ChatGPT di iPhone.

Terdapat juga saham-saham yang meroket seperti saham GameStop berakhir 74,1% lebih tinggi, AMC melonjak 78,3% lebih dan Squarespace (SQSP) melonjak 13% lebih.

Secara sektoral, penguatan dipimpin oleh saham maskapai penerbangan dengan NYSE Arca Airline Index melonjak sebesar 2,5%.

Saham American Airlines dan United Airlines melonjak 3% setelah HSBC memberikan peringkat Beli.

Penguatan yang cukup besar juga terlihat pada saham-saham bioteknologi, yang mendorong NYSE Arca Biotechnology Index naik 1,1% ke level penutupan terbaiknya dalam sebulan.

Saham Incyte melonjak 8,6% setelah perusahaan bioteknologi tersebut mengumumkan bahwa Dewan Direksinya menyetujui otorisasi pembelian kembali saham sebesar $2,0 miliar.

Pergerakan sebaliknya terlihat pada saham perumahan yang menyeret Indeks Sektor Perumahan Philadelphia turun sebesar 1%.