Rekomendasi Harian Indeks Hang Seng 26 September 2024

100
hang seng

(Vibiznews-Index) – Untuk rekomendasi harian Hang Seng hari ini, lebih dulu melihat penutupan sesi sebelumnya berakhir  naik 0,68%  pada posisi 19.129,10.

Demikian untuk indeks saham Cina Enterprise (HSCE) naik 0,76% pada posisi 6.765,60, namun indeks Hang Seng berjangka bulan September 2024 naik 0,60% di posisi 19201.

Hang Seng memperpanjang  posisi tertinggi dalam 4 bulan  terangkat oleh paket stimulus moneter paling komprehensif di Tiongkok sejak pandemi COVID, yang ditujukan untuk meningkatkan ekonomi.

Sebagai penggerak pasar hari ini, indeks saham Wall Street ditutup midex dengan hanya Nasdaq menguat merespon rilis data penjualan rumah baru yang merosot.

Untuk harga minyak mentah WTI turun dari posisi tertinggi 2 pekan oleh berkurangnya kekhawatiran pasokan minyak Libya pasca pemberitaan penunjukan gubernur bank sentral negara tersebut.

Secara teknikal menurut analis Vibiz Research Center, indeks Hang Seng diperkirakan akan menguat, dimana awal sesi dapat naik ke posisi 19440, jika tembus akan mendaki ke R2 hingga R3.

Namun jika berbalik arah akan turun ke posisi 19120 jika lanjut akan meluncur ke posisi S1 hingga S2.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
20320 20043 19622 19345 18924 18647 18226
Buy Avg 19590 Sell Avg 19043