Inflasi September Inggris Turun Terendah Lebih 3 Tahun; Perkuat Pemangkasan Suku Bunga November

99

(Vibiznews – Economy & Business) Inflasi Inggris turun ke level terendah lebih dari tiga tahun, yang memperkuat ekspektasi pasar bahwa Bank of England akan menurunkan suku bunga pada pertemuan kebijakan berikutnya di bulan November.

Kantor Statistik Nasional Inggris pada hari Rabu menyatakan harga konsumen naik 1,7% pada bulan September, turun dari 2,2% pada bulan sebelumnya, sebagian besar disebabkan oleh penurunan harga tiket pesawat dan bensin.

Namun, tekanan harga lebih rendah secara keseluruhan, bahkan di sektor jasa, yang telah membuat para pembuat kebijakan khawatir karena sektor ini menyumbang sekitar 80% dari ekonomi Inggris.

Penurunan ini lebih besar dari yang diantisipasi analis sebesar 1,9%, dan berarti inflasi berada di bawah target suku bunga bank sentral sebesar 2% untuk pertama kalinya sejak tahun 2021.

Dengan penurunan inflasi Inggris ini, membuat pasar memperkirakan penurunan suku bunga di awal November menjadi 4,75% dari 5%.

Sebelumnya, bank sentral Inggris memangkas biaya pinjaman pada bulan Agustus, yang merupakan pemangkasan pertama sejak awal pandemi virus corona pada awal tahun 2020.