Nikkei 29 Oktober Naik ke Tertinggi 2 Pekan oleh Pelemahan Yen Lanjutan

143
nikkei

(Vibiznews – Index) – Bursa saham Jepang cetak gain untuk sesi kedua berturut-turut pada perdagangan hari Selasa (29/10/2024) menilai implikasi dari pemilu baru-baru ini.

Indeks Nikkei dan Topix naik ke posisi tertinggi 2 pekan oleh pelemahan yen Jepang lanjutan merespon hasil pemilu akhir pekan lalu.

Partai Demokrat Liberal yang berkuasa kehilangan mayoritas parlementernya dan meningkatkan ketidakpastian kebijakan suku bunga BOJ.

Sementara itu, data menunjukkan bahwa tingkat pengangguran Jepang turun tipis menjadi 2,4% pada bulan September dari 2,5% pada bulan Agustus, terendah dalam 8 bulan.

Indeks harian Nikkei ditutup naik 0,77% pada level 38.904,  demikian indeks Topix  naik 0,91% menjadi 2.682.

Demikian indeks Nikkei berjangka kontrak bulan Desember 2024 menguat 0,78% pada posisi 38970.

Saham  keuangan memimpin kenaikan, dengan keuntungan besar dari Mitsubishi UFJ (3%), Sumitomo Mitsui (2,6%) dan Mizuho Financial (2,8%).

Saham unggulan lainnya yang dukung Nikkei seperti Mitsubishi Heavy (3,3%), SoftBank Group (2,9%) dan IHI Corp (5,4%).