(Vibiznews – Index) – Bursa saham Jepang lanjut menguat untuk sesi ketiga berturut-turut pada perdagangan hari Rabu (30/10/2024) yang diuntungkan laporan kuartalan perusahaan raksasa AS.
Indeks Nikkei dan Topix menambah kekuatan di posisi tertinggi 2 pekan oleh lonjakan saham sektor teknologi imbas laporan kuartalan kuat perusahaan induk Google-Alphabet.
Namun, ketidakpastian kebijakan membayangi pasar setelah Partai Demokrat Liberal yang berkuasa kehilangan mayoritas parlementernya dalam pemilihan baru-baru ini.
Pemimpin partai oposisi Partai Demokratik Rakyat juga mendesak Bank of Jepang untuk menghindari perubahan kebijakan yang signifikan, dengan menyebut stagnasi dalam pertumbuhan upah riil sebagai suatu kekhawatiran.
Indeks harian Nikkei ditutup naik 0,96% pada level 39.277, demikian indeks Topix naik 0,81% menjadi 2.704.
Demikian indeks Nikkei berjangka kontrak bulan Desember 2024 menguat 1,33% pada posisi 39490.
Saham yang mendorong Nikkei seperti Disco, yang melonjak 11,2%, diikuti oleh Lasertec naik 4,4%, Hitachi naik 2,3%, Advantest naik 3,4%, dan Recruit Holdings naik 1,5%.
Perusahaan besar lainnya juga support Nikkei seperti Mitsubishi UFJ (1,2%), Toyota Motor (0,4%), dan Denso Corp (2,6%).