Hang Seng 18 Desember Bangkit dari Kerugian 3 Hari Berturut

219
hang seng

(Vibiznews – Indeks) – Bursa Hong Kong berhasil keluar dari tren pelemahan dalam 3 hari berturut  pada perdagangan hari Rabu (18/12/2024) dengan indeks diuntungkan oleh aksi bargain hunting.

Indeks harian Hang Seng rebound dari posisi terendah dalam 2 pekan lebih di tengah indikasi bahwa Tiongkok akan meningkatkan pengeluaran fiskal pada tahun 2025 dengan menaikkan defisit anggaran menjadi 4% dari PDB, yang tertinggi dalam catatan, naik dari 3% tahun ini.

Selain itu, bank sentral Tiongkok bersumpah untuk tidak menoleransi  perilaku buruk  pasar obligasi saat mensurvei aktivitas investasi obligasi bank.

Indeks Hang Seng naik 0,83% pada posisi 19.864,55 dan indeks saham Cina Enterprise (HSCE)  naik 1,06%  pada level 7.180,79.

Untuk indeks Hang Seng berjangka bulan Desember 2024 bergerak fluktuatif dengan naik 0,68% di posisi 19881.

Semua sektor mencatat kenaikan, dengan saham teknologi dan konsumen di antara yang paling banyak bergerak. Yang paling menonjol adalah Li Auto (5,3%), China Resources Gas Group (4,5%), Geely Auto (4,1%), dan Semicon Manufacturing (2,0%).