Kospi Melompat ke Tertinggi 4 Bulan oleh Optimisme ekonomi Tiongkok

177
kospi

(Vibiznews – Indeks) – Bursa saham Korea Selatan Selatan memperpanjang kenaikan indeks untuk enam sesi berturut-turut pada perdagangan hari Selasa (18/2/2025) oleh tumbuhnya  optimisme ekonomi Tiongkok.

Indeks harian Kospi melompat ke posisi tertinggi  dalam 4 bulan dengan 487 saham yang menguat dan 389 saham yang negatif.

Penguatan lanjut Kospi disupport berita pertemuan Presiden Xi Jinping dengan para pemimpin bisnis terkemuka untuk mendukung sektor swasta di Tiongkok. Sebagai informasi, Tiongkok merupakan negara mitra dagang terbesar Korea Selatan.

Sentimen positif juga bertambah setelah Pemerintah Korea Selatan meluncurkan rekor pembiayaan perdagangan sebesar 360 triliun won ($249,3 miliar) untuk mendukung eksportir.

Hal tersebut untuk membantu bisnis menavigasi kebijakan tarif AS yang semakin intensif, yang selanjutnya meningkatkan sentimen di sektor-sektor yang bergantung pada perdagangan.

Indeks harian Kospi ditutup menguat 0,63%  pada 2.626,81, demikian untuk indeks Kospi 200 berjangka bulan Maret 2025 ditutup naik 0,79% ke posisi 347.84.

Saham-saham besar yang berkinerja terbaik dan support Kospi seperti  Samsung Electronics melonjak 1,6% setelah membatalkan saham yang dibeli kembali senilai 3,05 triliun won.

Selain itu, Hanwha Aerospace melonjak 11,4% setelah memamerkan sistem rudal permukaan-ke-udara jarak jauhnya di sebuah pameran di Abu Dhabi.

Saham besar lainnya yang juga mencatat kenaikan signifikan adalah Hyundai Heavy Industries (1,5%) dan KB Financial (1,4%).